Perulangan While dan Do While didalam PHP

Kali ini kita masih berkutat dengan perulangan atau looping didalam PHP. Sebelumnya kita belajar perulangan For dan Foreach, dan kali ini kita akan coba belajar tentang perulangan While dan Do While didalam PHP. Namanya juga perulangan, pastinya digunakan untuk melakukan eksekusi pada blok kode tertentu secara berulang-ulang mengacu pada kondisi yang ditentukan.

Perulangan While

Perulangan While didalam PHP adalah perulangan yang melakukan eksekusi terhadap sebuah blok kode berulang-ulang selama kondisi yang ada didalam while bernilai True/ Benar. Secara umum perulangan While sama seperti perulangan For didalam PHP, hanya saja pada perulangan While inisialisasi variabel atau penentuan nilai awal biasanya telah ditetapkan sebelum looping. Jika dengan menggunakan perulangan FOR kita biasanya menggunakan 3 parameter yang harus kita pahami, namun pada perulangan While kita hanya membutuhkan 1 parameter yaitu kondisi yang kita tentukan. Hal tersebut karena inisialisasi telah ditetapkan terlebih dahulu sebelum masuk pada blok kode perulangan dan penentuan increment atau tindakan dilakukan didalam kode blok perulangan.

Agar lebih mudah dipahami, saya berikan gambaran penulisan perulangan While didalam PHP secara umum. Perhatikan sintak dibawah ini.

<?php
$angka = 1;
while($angka < 6) {
  echo $angka++;
}
//Hasil: 12345
?>
Dari contoh sintak diatas, dapat dijelaskan bahwa saya membuat variabel $angka dengan nilai 1 (itu artinya ini adalah inisiasi atau penetapan nilai awal sebelum perulangan dimulai). Kemudian setelah itu didalam perulangan While saya memberikan kondisi selama angka kurang dari 6, lakukan pencetakan variabel $angka dengan increment atau penambahan nilai satu demi satu disetiap perulangan.

Nilai dari variabel angka selalu ditambahkan satu demi satu selama kondisi didalam while masih bernilai True. Jika kondisi telah mencapai nilai False, maka perulangan akan dihentikan. Ingatlah dalam menggunakan perulangan, sangat penting dalam menentukan titik dimana kondisi harus bernilai False. Karena jika kondisi selalu bernilai true tanpa mencapai titik nilai false, maka perulangan akan selalu dilakukan tanpa batas. Akibatnya, bisa saja website atau browser kita mengalami hang.

Perulangan Do While

Perulangan Do While didalam PHP adalah perulangan yang setidaknya melakukan satu kali perulangan terlebih dahulu barulah kemudian melakukan evaluasi pada kondisi. Secara garis besar, perulangan Do While sangat mirip dengan perulangan While. Namun ada perbedaan diantara keduanya. Pada perulangan While, kondisi akan dievaluasi pertama kali sebelum melakukan eksekusi pada blok kode. Akan tetapi pada perulangan Do While, kondisi di evaluasi belakangan atau setidaknya telah melakukan perulangan satu kali barulah kondisi dievaluasi.

<?php
$angka = 1;
do {
  echo $angka++;
}
while($angka < 6)
//Hasil: 12345
?>
Dapat dijelaskan pada contoh kasus diatas bahwa perulangan dilakukan terlebih dahulu dengan sintak do setelah itu barulah kondisi didalam while dievaluasi. Jika kondisi bernilai True, maka akan mengulangi eksekusi lagi namun jika kondisi didalam while telah mencapai nilai False, maka perulangan dihentikan.

Setidaknya pada belajar kita kali ini kita dapat memahami gambaran umum tentang perulangan While dan Do While didalam PHP. Semoga tulisan singkat ini dapat menambah wawasan, pengetahuan, serta memberi manfaat untuk kita bersama.

0 Response to "Perulangan While dan Do While didalam PHP"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel